Ini Sinopsis Film Logan, Film Terakhir Tentang Wolverine

My24hours.net, Amerika Serikat – Dirilis pada 3 Maret 2017 di Amerika Serikat, film Logan merupakan sekuel kesepuluh seri film X-Men, serta film ketiga dan terakhir dari film tentang kehidupan Wolverine, salah satu karakter di film X-Men ciptaan Marvel.

Film Logan
Film Logan. Foto: cbslocal

Setelah X-Men Origins: Wolverine (2009) dan The Wolverine (2013), film Logan yang disutradarai oleh James Mangold ini tetap menampilkan Hugh Jackman sebagai Wolverine dan Patrick Stewart sebagai Profesor Charles Xavier.

Dalam film berdurasi 137 menit tersebut dikisahkan pada tahun 2029, para mutan berada di ambang kepunahan, tanpa adanya mutan-mutan baru yang lahir dalam 25 tahun terakhir.

James “Logan” Howlett, yang sebelumnya dikenal sebagai Wolverine, telah berusia tua karena adamantium dalam tubuhnya kini meracuni dirinya dan menghambat faktor penyembuhan.

Ia sekarang menghabiskan hari-harinya untuk bekerja sebagai sopir di Texas. Ia dan Caliban seorang mutan albino, hidup di pabrik peleburan yang terbengkalai di seberang perbatasan Meksiko, di mana mereka merawat Profesor Charles Xavier, yang menderita penyakit neurodegeneratif yang menyebabkannya kehilangan kendali atas kemampuan telepati dengan efek yang menghancurkan.

Suatu hari, Logan kedatangan seseornag bernama Donald Pierce, kepala keamanan sibernetik Transigen, yang menawarkannya sebuah pekerjaan, tapi ia menolak. Logan akhirnya menerima pekerjaan dari seorang perawat dari Transigen bernama Gabriela yang memintanya untuk mengawal dirinya dan seorang gadis berusia 11 tahun ke suatu tempat di North Dakota disebut “Eden”.

Pelarian Logan bersama dengan Xavier, dan Laura dimulai setelah lolos dari pembunuh yang telah membunuh Gabriela. Namun, para pembunuh yang disebut para Reaver, sekelompk cyborg, menangkap Caliban dan menyiksanya agar mau menggunakan kekuatananya untuk melacak Logan dan dua teman pelariannya.

Logan akhirnya mengetahui keburukan dari proyek Transigen dalam sebuah video yang ditinggalkan Gabriela sebelum ia tewas. Dalam video tersebut mengungkap pengembangbiakan anak-anak mutan dan pembunuhan anak-anak mutan yang dianggap tidak diperlukan lagi dalam proyek tersebut.

Para Reaver akhirnya mengetahui tempat persembunyian Logan di Kota Oklahoma, tapi saat itu Xavier menderita kejang dan membekukan semua orang di hotel tersebut dengan ledakan psikis, yang memungkinkan Logan untuk membunuh mereka.

Ketiganya melanjutkan pelarian mereka dan menginap di sebuah rumah milik keluarga Munson. Dan peristiwa tak terduga terjadi saat Logan dan Will, kepala keluarga Munson, sedang pergi. Mutan hasil pembiakan yang menyerupai Logan dan bernama X-24 membunuh anggota keluarga Munson, berusaha menculik Laura dan mencederai parah Xavier yang akhirnya juga ikut tewas setelah kedatangan Logan.

Berhasil menyelamatkan Laura, Logan kembali melakukan pelariannya menuju “Eden” dalam kemarahan dan frustrasi. Setelah mereka berdua tiba di “Eden”, para anggota kelompok “Eden” bersama dengan Laura, melakukan perjalanan sejauh 8 mil menuju perbatasan Kanada, tanpa Logan.

Perjalanan Laura dan anak-anak kelompok “Eden” terganggu saat para Reaver kembali dan menangkap mereka. Logan yang mengetahuinya kembali berhadapan dengan para Reaver hingga akhirnya bertemu dengan Zander Rice, kepala proyek Transigen, yang mengungkapkan kemusnahan para mutan dan keamtian ayah Logan.

Akhirnya terjadi pertempuran sengiat antara Logan dengan X-24. Tetapi akhirnya bersama dengan kekuatan Laura, Logan dapat mengalahkan X-24 dalam pertempuran terakhir dalam kehidupannya.

Sebelum rilis di Amerika Serikat, Film Logan sempat dirilis di Festival Film Internasional Berlin Ke-67 pada 17 Feberuari 2017 yang lalu.[My24]

BAGIKAN ARTIKEL INI AGAR LEBIH BANYAK PEMBACA:

Kategori: Entertainment
Kata kunci:
Penulis: