Video “Fake Love” BTS Pecah Rekor K-Pop Hanya dalam 24 Jam

My24hours.net, Korea Selatan – Video musik “Fake Love” dalam album Love Yourself: Tear oleh BTS mencetak rekor tertinggi kedua untuk video musik dalam sejarah YouTube.

Penampilan BTS dalam video musik
Penampilan BTS dalam video musik “Fake Love”. Foto: tangakapan layar Youtube ibighit

Dalam 24 jam pertama, video “Fake Love” BTS telah meraih sekitar 41 juta penayangan (views), menurut laporan Chart Data. Pencapaian ini sedikit di bawah pemegang rekor, yaitu video “Look What You Made Me Do,” dari Taylor Swift. Video Taylor itu memperoleh 43,2 juta penayangan di Youtube dalam 24 jam pertama bulan Agustus tahun lalu.

Bangtan Boys juga menjadi artis ketiga dalam sejarah yang mencetak lebih dari 30 juta penayangan YouTube dalam 24 jam pertama. Sebelumnya ada video “Gentleman,” dari Psy, yang mengumpulkan 36 juta penayangan pada April 2013.

Video “Fake love” BTS juga memecahkan rekor mereka sendiri untuk video musik grup K-pop yang paling banyak ditonton dalam 24 jam. Rekornya hampir dua kali lipat video terbaik mereka terdahulu, “DNA,” yang menghasilkan 21 juta penayangan dalam 24 jam pertama.

Video “DNA” juga menjadi video K-pop tercepat yang mencapai 100 juta penayangan hanya dalam 24 hari. Sedangkan “Fake Love” telah melampaui 56 juta penayangan dan masih duduk di daftar tren YouTube. Ini berarti dapat dipastikan meruntuhkan salah satu rekor mereka sendiri dengan cukup cepat.

Keberhasilan besar “Fake love” menandai kemenangan terbaru dalam peluncuran sensasional album BTS Love Yourself: Tear. Album ini memecahkan rekor prapesanan di Korea Selatan. Album ini telah terjual 1,44 juta kopi dalam minggu pertama. Ini membuat BTS satu-satunya grup K-pop yang meraih melebihi satu juta prapesanan dengan beberapa album. Album ini juga mencapai No. 1 di bagan jam iTunes AS setelah rilis, dan semua 11 lagunya masuk ke iTunes Top 20 AS.

Pentingnya penayangan video musik saat menentukan keberhasilan bagan lagu tidak boleh diabaikan. Minggu lalu, “This Is America” dari Childish Gambino memulai debutnya di atas Billboard Hot 100 berkat sebagian besar video viral-nya, yang telah mengumpulkan hampir 154 juta penayangan dalam dua minggu. Berdasarkan lintasan atas BTS, para penggemar perlu mengantisipasi debut terbesar mereka di tangga lagu Billboard hingga saat ini dengan Love Yourself: Tear dan “Fake Love”.[My24]

Sumber: Forbes

BAGIKAN ARTIKEL INI AGAR LEBIH BANYAK PEMBACA:

Kategori: Entertainment,K-Wave
Kata kunci:
Penulis: