Panduan Cara Membersihkan Kaca Scanner Pemindai
My24hours.net, Indonesia – Membersihkan kaca scanner atau mesin pemindai adalah hal yang perlu Anda lakukan agar kualitas hasli gambar yang muncul tetap prima.
Scanner atau mesin pemindai adalah perangkat keras untuk mengopi gambar dan teks dalam bentuk digital. Dengan perangkat ini Anda bisa menduplikasi gambar dan teks mendekati aslinya.
Namun, pernahkah Anda melakukan scan atau memindai gambar atau teks, tetapi melihat bintik-bintik debu dengan sangat jelas? Seperti halnya perangkat elektronik lainnya, scanner atau pemindai dapat menjadi kotor dan berdebu.
Salah satu bagian yang perlu Anda perhatikan adalah kaca pemindai yang merupakan tempat meletakkan gambar atau teks asli yang akan dipindai (scan). Saat kaca ini kotor atau berdebu maka hasil pemindaian atau scan juga menjadi tidak bagus, cenderung berbintik-bintik.
Lalu bagaimana caranya membersihkan kaca pada pemindai dengan aman dan efektif? Berikut panduan cara melakukannya.
Cara Membersihkan Kaca Scanner Pemindai
Berikut cara yang dapat Anda lakukan untuk membersihkan kaca scanner atau pemindai
- Langkah pertama
Cabut kabel daya dari pemindai (scanner).
- Langkah kedua
Dengan menggunakan kain lembut dan tidak berbulu, seperti kain mikrofiber, seka debu dari kaca pemindai (scanner).
- Langkah ketiga
Jika kaca terdapat noda atau kotoran lainnya, gunakan sedikit pembersih kaca pada kain mikrofiber dan seka kaca tersebut.
- Langkah keempat
Dengan menggunakan kain mikrofiber kering, keringkan sisa kelembaban atau residu.
Jangan gunakan pembersih kaca apa pun yang mengandung bahan pembersih berikut:
- aseton
- amonia
- benzena
- karbon tetraklorida
Bahan kimia tersebut dapat merusak kaca pemindai. Meskipun beberapa produsen menyarankan penggunaan alkohol isopropil, alkohol cenderung meninggalkan coreng.
Pakar tidak menyarankan Anda menggunakan penggunaan udara terkompresi untuk membersihkan debu. Hal ini karena kekuatan udara dapat meniupkan debu ke tepi pemindai dan berakhir di bawah kaca, yang jauh lebih sulit untuk dibersihkan. Beberapa produsen pemindai memiliki petunjuk untuk melepas kaca dan membersihkan bagian bawahnya. Tetapi tidak semua pemindai dibuat untuk dibongkar oleh pengguna.
Setelah membersihkannya, sekarang Anda dapat kembali memindai gambar Anda tanpa merusak gambar Anda.[MY24]
Kategori: Panduan
Kata kunci: cara, Komputer
Penulis: