Era Sony PlayStation 4 akan Segera Berakhir 3 Tahun Lagi
My24hours.net, Jepang – Untuk mengakhiri era PlayStation 4 sebagai konsol game, Sony mempersiapkan para investor dan gemer di mana pun berada.
CEO Sony Interactive Entertainment, John Kodera baru-baru ini mengatakan bahwa era PlayStation 4 mungkin akan segera berakhir. Kemungkinan akan diganti dengan PlaysTation 5. Namun era PlayStation 4 akan berakhir 3 tahun lagi seperti yang dilansir The Wall Street Journal, Rabu (23/5/2018).
“Kami akan menggunakan tiga tahun ke depan untuk mempersiapkan langkah selanjutnya, untuk berjongkok sehingga kami dapat melompat lebih tinggi di masa depan,” kata Tsuyoshi “John” Kodera.
Kodera berbicara sehari setelah kepala eksekutif baru Sony, Kenichiro Yoshida, merilis rencana bisnis tiga tahun pertamanya. Recananya termasuk perkiraan konservatif untuk bisnis videogame, melihat laba operasi di tahun fiskal terakhir dari rencana tersebut.
Sony telah mengalihkan fokus PlayStation dari perangkat keras ke layanan berlangganan online. Hal itu termasuk paket tahunan 60 dolar AS yang mencakup game dan fitur multipemain.
Layanan itu, yaitu PlayStation Plus, memiliki 34 juta pengguna per Maret 2018. Hal tersebut sesuai dengan tujuan CEO baru untuk menambahkan sumber pendapatan yang lebih stabil daripada penjualan perangkat keras dan perangkat lunak yang bergejolak.
Masa depan PlayStation
Berbicara kepada sekelompok kecil reporter, Kodera mengatakan sisi layanan jaringan dari PlayStation mengubah cara berpikir Sony tentang pengenalan produk.
“Kami perlu meninggalkan cara melihat tradisional dari siklus hidup konsol ini,” katanya.
“Kami tidak lagi berada di masa ketika Anda hanya dapat berpikir tentang konsol atau tentang jaringan seperti keduanya merupakan hal yang berbeda.”
Kodera mengatakan perusahaan sedang mencari cara yang lebih baik untuk memasukkan mobilitas ke PlayStation, yang secara tradisional merupakan konsol ruang keluarga. Mesin Nintendo Switch yang populer dapat digunakan baik di rumah maupun sebagai perangkat portabel.
Sony menjual PlayStation Vita genggam. Tetapi Kodera mengatakan bahwa ketika menyangkut mobilitas, perusahaan tidak ingin membatasi dirinya hanya pada satu perangkat khusus. “Kami membutuhkan perspektif yang lebih luas dari itu karena sekarang begitu banyak hal terhubung melalui internet,” katanya.[My24]
Sumber: The Wall Street Journal
Kategori: Teknologi
Kata kunci: PlayStation
Penulis: