Bagaimana Cara Agar Tidak Sakit Saat Disuntik?

My24hours.net, Amerika Serikat – Banyak orang berusaha mencari cara agar tidak sakit saat disuntik untuk keperluan medis.

Mengalihkan pandangan ke tempat lain merupakan salah satu cara agar tidak sakit saat disuntik.
Mengalihkan pandangan ke tempat lain merupakan salah satu cara agar tidak sakit saat disuntik.

Mungkin di antara kita ada yang mencoba untuk menutup mata, memikirkan tempat menyenangkan atau bahkan meminta teman untuk memegang tangan kita saat disuntik.

Melihat ke arah lain sering disarankan oleh sejumlah petugas medis sebagai cara agar tidak sakit saat disuntik. Tapi ada hal lain yang perlu diketakui juga membantu agar tidak sakit saat disuntik, atau setidaknya mengurangi rasa sakitnya.

Berikut kiat para pakar agar tidak sakit saat disuntik

Cara Agar Tidak Sakit Saat Disuntik

1. Persiapan untuk disuntik

Saat Anda akan disuntik, ketahui terlebih dulu bagian tubuh mana yang akan disuntik. Setelah diketahui, gosok-gosok dan tekan-tekan kulit di area yang akan disuntik. Hal ini untuk mempersiapkan tubuh Anda dari tekanan jarum di area itu, sehingga kejutan tusukannya akan menjadi berkurang saat disuntik. Lakukan ini saat Anda melakukan perjalanan menuju ke tempat penyuntikan.

2. Saat menunggu disuntik

Ketika Anda menunggu di ruang tunggu, lakukan beberapa kegiatan seperti meremas Squishy, mendengarkan musik, atau membaca majalah. Hal ini dilakukan untuk membantu mempersiapkan mental Anda agar santai dan mengalihkan perhatian Anda dari rasa sakit.

3. Saat penyuntikan

Hal pertama adalah menetralkan rasa takut. Perlu diketahui bahwa faktanya bukan Anda sendiri saja yang takut akan jarum suntik, ada orang lain yang juga takut. Untuk itu anggap ketakutan ini adalah hal yang wajar. Dengan demikian Anda bisa sedikit lebih santai.

Seringkali, rasa khawatir dan kesadaran kita bisa membuat rasa sakit terasa lebih kuat. Fokuskan perhatian Anda ke tempat lain saat suntikan diberikan untuk meminimalkan rasa sakit.

Tahan napas Anda. Tahan napas Anda beberapa detik sebelum suntikan dan saat sedang diberikan. Hal ini meningkatkan tekanan darah, yang dapat menurunkan sensitivitas sistem saraf.

Jangan tegangkan otot Anda saat hendak disuntik. Mengencangkan otot-otot Anda bisa membuat terasa lebih sakit, terutama dengan suntikan otot, jadi pastikan otot tetap kendur. Menghitung jumlah tarikan napas dan hembusan napas dapat mengendurkan ketegangan otot Anda.

Jangan melihat jarumnya. Rasa khawatir kita akan rasa sakit bisa membuatnya semakin sakit. Studi ilmiah terbaru telah memberikan bukti empiris bahwa dengan tidak melihat jarum saat disuntik membuat sakitnya berkurang. Jangan melihat jarum saat menerima suntikan. Tutup mata Anda atau berpaling melihat ke arah lain.

Jika benar-benar diperlukan, beritahu petugas kesehatan mengenai rasa takut Anda dan mintalah untuk diberikan krim anestesi di area yang akan disuntik, sehingga membuat rasa sakitnya berkurang.

4. Setelah disuntik

Area tempat bekas disuntik terkadang mengganggu pasien keesokan harinya, atau bahkan beberapa jam kemudian. Jika ini terjadi pada Anda, letakkan handuk hangat di atas tempat bekas suntikan. Ini dapat menenangkan rasa sakit dan memberikan sedikit kelegaan instan.

Pijat atau gosok tempat bekas disuntik. Ini akan membantu memencarkan obat dan melemaskan otot. Tapi penting untuk dicatat bahwa suntikan Heparin dan Lovenox jangan dipijat setelahnya, karena ini bisa menyebabkan rasa sakit dan memar lebih lanjut.

Kebanyakan nyeri yang timbul setelah disuntik karena peradangan. Untuk itu obat antiperadangan yang dijual bebas yang mengandung ibuprofen atau parasetamol dapat mengurangi rasa sakit, pembengkakan, dan ketidaknyamanan lainnya.

Gunakan atau gerak-gerakan bagian tubuh yang menerima suntikan. Dengan tetap bergerak, terutama jika suntikan ada di lengan Anda, bisa meningkatkan sirkulasi dan membantu Anda kembali normal dengan lebih cepat.[MY24]

BAGIKAN ARTIKEL INI AGAR LEBIH BANYAK PEMBACA:

Kategori: Kesehatan
Kata kunci: ,
Penulis: